Tips Merawat Motor Matic


sudutpandang.Net_Hello sahabat setia PO. Jumpa lagi dengan kami di artikel kesayang kalian. Bagaimana dengan aktivitas hari ini? Semoga menyenangkan ya guys. Sesuai dengan yang ada di judul artikel kita hari ini, kita akan membahas seputar tips merawat motor matic nih guys. Mari kita langsung aja ya.

Seperti yang kita ketahui motor matic banyak diminati oleh semua orang. Entah itu perempuan, laki-laki, orang tua ataupun muda. Dan ngga sedikit di pasaranpun banyak yang bersaing untuk memunculkan inovasi terbaru agar mampu bersaing. 

Tentunya setelah kita memilikinya, pasti kita akan merawatnya dong hehe. Yang perlu kalian ketahui cara merawat motor matic kesayang kita antara lain adalah dengan memanaskan motor kita setiap paginya. Yang mana bertujuan agar oli di dalamnya siap melumasi mesin supaya perfoma motor kita lebih maksimal. Kita hanya butuh waktu sekitar kurang lebih 5-10 menit saja setiap paginya.

Lalu lakukan penggantian oli secara rutin. Sebaiknya kita melakukan penggantian oli setiap 1.000 km dan atau kalau kita lupa kemaren terakir di angka berapa kita bisa juga menggantinya setiap 2 atau 3 bulan. Owhh ya guys, jangan sampai kehabisan bensin ya guys. Karena akan memberi dampak pada mesin sepeda motor kita. Bisa merusak motor matic kita.


Kita juga harus mengecek kondisi aki kita loh guys. Biasanya kalau aki udah mau habis, cahaya lampu pada sepeda motr kita mulai redup guys. Dan juga biasanya susah buat di starter, harus menggunakan kick starter kan cape ya ngga guys.

Saat berada di perjalanan usahakan kita stabil dalam kecepatan gas. Diusahakan kalau kita sedang berada di kecepatan tinggi atau sedang menarik gas kenceng jangan tiba-tiba menurunkan gas. Ataupun sebaliknya. Karena hal tersebut akan mengakibatkan kerusakan pada motor matic kita. Atau bahkan bisa merusak vanbelt mesin kita guys.

Lakukan juga servis rutin pada bengkel resmi atau bengkel-bengkel terdekat yang menguasai di bidangnya. Penyervisan yang dilakukan biasanya meliputi penggantian oli, membersihkan karburator, dan juga setting motor.

Mungkin hanya itu saja yang bisa kami sampaikan. Semoga bermanfaat. Jangan lupa kunjungi Pelengkap Otomotif Channel, kalian bisa mendapatkan berbagai tips menarik di seputar dunia otomotif dan informasi menarik lainnya guys. Sampai jumpa daaaahhhhhh........

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Merawat Motor Matic"

Post a Comment

- Mohon komentar sesuai isi artikel teman :-)

- Terima kasih atas kunjungannya :-)

- jika ada yang ingin ditanyakan atau saran bisa mengirimnya ke contact form.